6 Juni 2023

Rabu, 13 Nopember 2019, Kepala BKPSDM Kabupaten Tabanan, Ir. I Wayan Sugatra membuka secara resmi pelatihan Aplikasi E-Kinerja bertempat di Ruang Rapat Diskominfo Kabupaten Tabanan. Pelatihan diberikan kepada 49 (Empat Puluh Sembilan) admin pada masing-masing perangkat daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabanan. Pelatihan ini merupakan rangkaian dari penerapan E-Kinerja yang rencananya akan dilaksanakan tahun 2020. Narasumber kegiatan berasal  dari Universitas Udayana, yang merupakan pelaksana swakelola untuk kegiatan pengadaan aplikasi E-kinerja yang berbasis android.

Pada kesempatan tersebut, Kepala BKPSDM  menyatakan bahwa penerapan aplikasi E-Kinerja ini akan memudahkan dalam penilaian kinerja secara akurat baik untuk pemberian nilai SKP maupun pemberian TPP bagi ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabanan.

Admin PD sebagai ujung tombak pelaksanaan Aplikasi E-Kinerja nantinya akan menginput Peta Jabatan, Sasaran Perangkat Daerah, pencapaian program dan kegiatan, dengan hal tersebut barulah masing-masing PNS bisa mengunakan Apalikasi E-Kinerja. Tahapan selanjutnya, Tim dari Universitas Udayana secara bertahap akan melakukan pendampingan ke masing – masing OPD.